Pelaku Mutilasi Kepala Wanita di Muara Baru Jakut Ternyata Tukang Jagal

- Jurnalis

Sabtu, 2 November 2024 - 14:58 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Fauzan Fahmi, pria yang diduga membunuh wanita SH (40), yang jasadnya ditemukan tanpa kepala dibungkus karung di Danau Muara Baru, ditangkap. ( Foto. Istimewa)

Fauzan Fahmi, pria yang diduga membunuh wanita SH (40), yang jasadnya ditemukan tanpa kepala dibungkus karung di Danau Muara Baru, ditangkap. ( Foto. Istimewa)

BOMINDONESIA.COM, JAKARTA – Polisi mengungkap sosok Fauzan Fahmi (43), pelaku pembunuhan terhadap wanita SH (40), yang jasadnya ditemukan tanpa kepala dibungkus karung di Danau Muara Baru, Jakarta Utara. Fauzan ternyata berprofesi sebagai tukang jagal sapi dan kambing.

“Tersangka ini bekerja sebagai tukang potong hewan kambing dan sapi atau jagal,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (31/10/2024).

Ade Ary mengatakan Fauzan membunuh korban dengan pisau yang biasa dia gunakan untuk memotong hewan. Saat ini pihak kepolisian masih melakukan serangkaian pendalaman. “Iya fakta penyidik alat pisau yang digunakan tersangka untuk memotong korban, alat yang juga dia gunakan untuk bekerja sebagai tukang potong kambing dan sapi atau bekerja di jagal,” tuturnya.

Baca Juga :  Kliennya Diseret Oknum Mantan Kacab Bank Syariah Terlibat TPPU, Kuasa Hukum : Ada Puluhan Korban Lain yang Ikut Diseret

Jasad korban ditemukan pada Selasa (29/10/2024), pukul 10.00 WIB. Korban ditemukan dalam kondisi tanpa kepala dan badan dibungkus karung, selimut, hingga kardus. Diduga wanita tersebut.

Badan dan Kepala Terpisah 600 Meter

Polisi mengungkap badan dan kepala wanita SH (40), yang jasadnya terbungkus karung di danau Muara Baru, Jakarta Utara, ditemukan di dua tempat yang berbeda. Badan dan kepala korban terpisah dengan jarak 600 meter. “Lokasi penemuan badan dan kepala berjarak kurang lebih 600 meter,” kata Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu kepada wartawan, Rabu (30/10).

Baca Juga :  Ciptakan Pilkada Damai 2024, Polri Gandeng Kelompok Nelayan

Sebagai informasi, badan korban ditemukan mengambang di Danau Muara Baru, sementara kepala korban ditemukan di semak belukar di perumahan di kawasan Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.

Saat ini pihak keluarga korban sudah membuat laporan di Polda Metro Jaya. Pihak kepolisian masih melakukan serangkaian penyelidikan mendalam. “Dokter forensik berhasil mengidentifikasi korban sehingga pihak kepolisian bisa menghubungi pihak korban.

Jam 3 subuh pihak keluarga sudah membuat laporan polisi di Polda. Banyak informasi yang kita perolehan dari pihak korban dan teman korban, kami yakin informasi yang telah kami terima sangat membantu proses pengungkapan,” ujarnya.

Editor : Mercurius

Sumber Berita : Berbagai Sumber

Berita Terkait

Sopir Taksi Online asal Banjar yang Diduga Rudapaksa Anak Dibawah Umur Ditangkap
Produksi Ineks Rumahan, Warga Handil Bahalang Banjar Divonis 8 Tahun
Dikejar “Macan Barat “, Remaja Diduga Mau Tawuran Ngacir Tinggalkan Ranmor dan Sajam
Google News Showcase Diluncurkan Awal Tahun 2025
Orang Pertama Yang Mengatakan Bahwa Bumi Berputar Pada Porosnya
Bawa Sabu Ratusan Gram, Terduga Pengedar Disergap saat Melintas di Banper Banjarmasin
Pelaku Penusukan hingga Korbannya Tewas di Hotel Prima Banjarmasin Menyerahkan Diri
Kebakaran di Wildan Sari Banjarmasin Telan Korban Jiwa, Ditemukan dalam Kondisi Duduk

Berita Terkait

Senin, 23 Desember 2024 - 00:37 WITA

Sopir Taksi Online asal Banjar yang Diduga Rudapaksa Anak Dibawah Umur Ditangkap

Senin, 23 Desember 2024 - 00:18 WITA

Produksi Ineks Rumahan, Warga Handil Bahalang Banjar Divonis 8 Tahun

Senin, 23 Desember 2024 - 00:10 WITA

Dikejar “Macan Barat “, Remaja Diduga Mau Tawuran Ngacir Tinggalkan Ranmor dan Sajam

Minggu, 22 Desember 2024 - 18:41 WITA

Google News Showcase Diluncurkan Awal Tahun 2025

Minggu, 22 Desember 2024 - 02:27 WITA

Orang Pertama Yang Mengatakan Bahwa Bumi Berputar Pada Porosnya

Berita Terbaru

Anggota Komite Tanggung Jawab Perusahaan Platform Digital untuk Mendukung Jurnalisme Berkualitas dan insan pers di Kalimantan Selatan berfoto bersama dalam acara sosialisasi Perpres Nomor 32 Tahun 2024 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) (foto:istimewa/bomindonesia)

Halo Indonesia

Google News Showcase Diluncurkan Awal Tahun 2025

Minggu, 22 Des 2024 - 18:41 WITA