KPK Bawa Koper, Paman Birin Hadirkan Ahli

- Jurnalis

Kamis, 7 November 2024 - 01:31 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekoper dokumen dibawa KPK dalam sidang ketiga praperadilan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor. (Foto: Istimewa )

Sekoper dokumen dibawa KPK dalam sidang ketiga praperadilan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor. (Foto: Istimewa )

BOMINDONESIA.COM, JAKARTA – Sidang lanjutan praperadilan Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor berlanjut di Pengadilan Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2024).

Agenda kali ini , pembacaan keterangan saksi ahli dari Sahbirin alias Paman Birin. Para saksi yang dihadirkan pemohon adalah ahli hukum Nur Basuki dan Chairul Huda dari Universitas Airlangga (UNAIR) Jakarta.

Pemeriksaan dokumen KPK juga dilakukan hakim dalam sidang ini. Tampak tim hukum KPK membawa sekoper dokumen. Dokumen tersebut kemudian diperiksa satu per satu oleh hakim. Hampir kurang lebih sejam waktu yang dibutuhkan Hakim Afrizal Hadi memeriksa koper.

Selesai itu, Hakim Afrizal Hadi menawarkan pihak kuasa hukum Sahbirin dan KPK untuk jeda. Jeda sebelum persidangan dilanjutkan dengan agenda mendengarkan keterangan saksi ahli. “Mau dilanjutkan apa istirahat salat asar dulu. Istirahat dahulu aja ya,” ucap hakim Afrizal. “Sudah haus juga,” jelas hakim pemutus terdakwa perintangan kasus kematian Brigadir Joshua ini. Persidangan ditunda untuk sementara waktu. Sampai malam ini sidang masih berlangsung.

Baca Juga :  Korban Longsor Pendulangan Intan Pumpung Banjarbaru Akhirnya Ditemukan di Kedalaman 10 Meter

Dalam sidang sebelumnya, KPK menyatakan Paman Birin, sapaan Sahbirin, telah melarikan diri. Itulah alasan mengapa penetapan tersangka dilakukan tanpa pemeriksaan terdahulu.

KPK sudah coba mencari Sahbirin Noor ke beberapa lokasi yang diduga jadi tempat persembunyian. Dari rumah dinas, rumah kepala dinas PUPR, hingga rumah pribadi. Nihil hasil. Teranyar, sejumlah pejabat Pemprov diperiksa KPK. mulai dari kepala protokol pemerintahan, ketua RT, hingga pramusaji di kediaman gubernur.

OTT dilakukan KPK di Kalimantan Selatan, awal Oktober tadi. Barang bukti yang diamankan komisi antirasuah mulai uang tunai Rp12 miliar hingga 500 dolar Amerika. Uang dalam kardus bergambar Sahbirin itu diduga akan diberikan ke gubernur sebagai komisi atas tiga proyek fasilitas olahraga terintegrasi di e-katalog. Total nilai tiga proyek itu mencapai Rp54 miliar.

Baca Juga :  Awas Perang Rusia-Ukraina Jadi PD 3, Putin Mendidih-NATO Rapat Rahasia

Gratifikasi berupa fee 5 persen didapat KPK usai mengendus empat modus korupsi oleh Sahbirin dan para anak buahnya. Mulai dari pembocoran harga proyek, rekayasa proses pemilihan, hingga pelaksanaan pekerjaan lebih dulu.

Enam dari tujuh tersangka langsung ditahan KPK. Yakni Kepala Dinas PUPR Kalsel Ahmad Solhan, Kepala Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kalsel Yulianti Erlynah, Bendahara Rumah Tahfidz Darussalam Ahmad, dan Plt. Kabag Rumah Tangga Gubernur Kalsel Agustya Febry Andrean.

Selanjutnya dua tersangka lainnya yang berasal dari pihak swasta. Yakni Sugeng Wahyudi dan Andi Susanto. Sehari diperiksa di Markas Polisi Banjarbaru, mereka langsung diborgol dan diterbangkan ke Jakarta. Sementara Sahbirin menghilang. Yang justru muncul adalah gugatan praperadilannya di Pengadilan Jakarta Selatan, 10 Oktober lalu.

Penulis : Mercurius

Editor : Mercurius

Berita Terkait

Forum Insinyur Muda PII Kalsel Gelar Musyawarah Wilayah di Banjarmasin
Ditreskrimsus Polda Kalsel Gelar Rakor Korwas PPNS, Gayus Lumbuun : Hindari Ego Sektoral
Gubernur Kalsel Apresiasi Wisuda Akbar Sekolah Lansia
Fenomena Banjir Rob Kembali Landa Banjarmasin, Kelayan B Cukup Parah
Dorong Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Anggota DPRD Kalsel Achmad Maulana Sosialisasi Perda No 4 Tahun 2016
Israel Serang Suriah saat Pemberontak Gulingkan Rezim Assad
Aipda Robig Akhirnya Dipecat dari Polri
Meriahkan Lomba Triathlon HUT ke-63 Korem 101/Antasari, Danrem Ikut Terjun Seberangi Sungai Martapura

Berita Terkait

Sabtu, 21 Desember 2024 - 17:18 WITA

Forum Insinyur Muda PII Kalsel Gelar Musyawarah Wilayah di Banjarmasin

Kamis, 19 Desember 2024 - 19:30 WITA

Ditreskrimsus Polda Kalsel Gelar Rakor Korwas PPNS, Gayus Lumbuun : Hindari Ego Sektoral

Kamis, 19 Desember 2024 - 11:35 WITA

Gubernur Kalsel Apresiasi Wisuda Akbar Sekolah Lansia

Selasa, 17 Desember 2024 - 00:02 WITA

Fenomena Banjir Rob Kembali Landa Banjarmasin, Kelayan B Cukup Parah

Senin, 16 Desember 2024 - 15:54 WITA

Dorong Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Anggota DPRD Kalsel Achmad Maulana Sosialisasi Perda No 4 Tahun 2016

Berita Terbaru

Anggota Komite Tanggung Jawab Perusahaan Platform Digital untuk Mendukung Jurnalisme Berkualitas dan insan pers di Kalimantan Selatan berfoto bersama dalam acara sosialisasi Perpres Nomor 32 Tahun 2024 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) (foto:istimewa/bomindonesia)

Halo Indonesia

Google News Showcase Diluncurkan Awal Tahun 2025

Minggu, 22 Des 2024 - 18:41 WITA