Paus Fransiskus Tiba di Jakarta, Kamar Hotel di Sekitar GBK 100 Persen Habis Terjual

- Jurnalis

Selasa, 3 September 2024 - 19:19 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Ilustrasi Kamar Hotel

Foto Ilustrasi Kamar Hotel

BOMIndonesia.com, JAKARTA – Kedatangan Paus Fransiskus untuk Misa Agung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta mendapat perhatian besar masyarakat, terutama yang hendak mengikuti acara tersebut. Hal ini terlihat dari okupansi hotel di sekitar kawasan Gelora Bung Karno (GBK) yang mengalami kenaikan tajam, bahkan habis terjual.

Salah satu hotel di sekitar kawasan GBK, yakni Artotel Gelora Senayan, Jakarta. Marketing Communication Manager Artotel Gelora Senayan Jakarta Nova Myheart menyampaikan, okupansi kamar di hotel tersebut sudah mencapai 650

Okupansi pada tanggal 4 September hingga pada saat misa kudus di Gelora Bung Karno 5 September 2024 sudah 650, habis terjual,” ungkap Nova, dalam pesan singkatnya, saat dihubungi Selasa (3/9/2024).

Nova mengaku kedatangan Paus Fransiskus di Jakarta ini memang berdampak besar peningkatan hunian di Artotel Gelora Senayan, Jakarta. Sebagian kamar bahkan sudah dipesan sebelum ketibaan sang pemimpin Gereja Katolik Dunia tersebut, pada hari ini.”Terkait dengan kedatangan Paus Paulus VI membuat tingkat hunian di Artotel Gelora Senayan, Jakarta meningkat dengan tajam,” ujarnya.

Baca Juga :  Selama Libur Nataru Pasokan Air Bersih Dipastikan Aman, PAM Bandarmasih Layani 24 Jam

Nova mengungkapkan, pemesan kamar di hotel tersebut pada periode kunjungan Paus Fransiskus di Jakarta mayoritas berasal dari umat Katolik.”Pemesanan kamar sangat beragam dari umat Katolik hingga perkumpulan gereja di paroki masing-masing seluruh Indonesia,” katanya.

Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno juga sudah memprediksi bahwa hotel-hotel yang berada di dekat GBK akan mengalami peningkatan pengunjung. Hal tersebut dia sampaikan dalam acara The Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (26/8/2024) lalu.”Saya sih melihat proyeksi okupansi untuk jalur yang dilewati (Paus Fransiskus) menuju GBK bisa full untuk menyambut misa akbar di GBK,” kata Sandi.

Baca Juga :  Building a Love of Reading: Tips and Strategies for Encouraging Kids to Develop a Reading Habit

Ada pun kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia akan berlangsung pada 3 hingga 6 September 2024. Paus Fransiskus tiba di Indonesia pada Selasa (3/9/2024) sekitar pukul 11.30 WIB.

Setidaknya akan ada 86.000 umat Katolik dari seluruh Indonesia yang hadir dalam ibadah Misa Akbar yang dipimpin oleh sang pemimpin Gereja Katolik dunia.

Penyelenggaraan Misa Akbar ini akan dilangsungkan di dua stadion, yakni Stadion Utama GBK dengan kapasitas 60.000 jemaat dan Stadion Madya yang menampung 26.000 jemaat.

Editor : Mercurius

Berita Terkait

Putri Pedangdut asal Banjarmasin Dapat Pujian dari Iis Dahlia
Pelamar PPPK, Cek Kelulusannya
Terbitkan Peraturan OJK (POJK) 41/2024
Driver Online Tuntut THR
Setelah Green Day, Jakarta Kembali Bergemuruh dengan Konser Linkin Park
Lebih 7.500 Jemaah Telah Melunasi Biaya Haji
Green Day Mengguncang Jakarta: Nostalgia Punk Rock yang Meledak di Ancol
Kuliner Banjar Unjuk Gigi di TMII, Pemprov Kalsel Promosikan Patin Baubar hingga Ketupat Kandangan

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 16:04 WITA

Putri Pedangdut asal Banjarmasin Dapat Pujian dari Iis Dahlia

Selasa, 18 Februari 2025 - 14:49 WITA

Pelamar PPPK, Cek Kelulusannya

Selasa, 18 Februari 2025 - 00:28 WITA

Terbitkan Peraturan OJK (POJK) 41/2024

Senin, 17 Februari 2025 - 14:41 WITA

Driver Online Tuntut THR

Senin, 17 Februari 2025 - 01:12 WITA

Setelah Green Day, Jakarta Kembali Bergemuruh dengan Konser Linkin Park

Berita Terbaru

Banjarmasin Bungas

Setelah Dilantik, Wali Kota Yamin Masuk Akademi Militer

Rabu, 19 Feb 2025 - 15:23 WITA

Pengamat Dr Didi Susanto (foto:bomindonesia)

Kalimantan Membangun

Dr Didi Susanto: Makan Bergizi Gratis Kebijakan Bagus

Rabu, 19 Feb 2025 - 14:17 WITA