BOMINDONESIA.COM, BANJARMASIN – Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 di Kalimantan Selatan (Kalsel) semakin seru. Alasannya, 2 kandidat Cagub dan Cawagub Kalsel memiliki kekuatan penuh dan pengalaman.
Misalnya, peluang kandidat Cagub H Muhidin Cawagub Hasnuriyadi Sulaiman atau (Muhidin-Hasnur) dan kandidat Cagub Hj Raudhatul Jannah Cawagub H Akhmad Rozanie Himawan Nugraha atau (Acil Odah-Rozanie/H Zanie), sama-sama kuat untuk meraih kemenangan.
‘2 kandidat dalam meraih kemenangan di Pilgub 2024, fifty-fifty (50%:50%),’ sebut pengamat komunikasi politik Dr Didi Susanto, Selasa (27/8/2024)
Doktor Universitas Negeri Semarang (Unnes) ini menilai, Muhidin-Hasnur dan Acil Odah-Rozanie/Haji Zani memiliki basis massa yang relatif sama kuat.
Bahkan, bebernya, dalam aspek finansial juga memiliki kekuatan. “Saya kira 2 kandidat memiliki kesamaan kekuatan, sehingga sulit untuk menilai siapa yang akan menang dalam Pilkada 2024,” papar dosen Universitas Islam Kalimantan ini.
H Muhidin yang juga wakil gubernur Kalsel memiliki pengalaman politik yang banyak, sedang H Hasnuriyadi Sulaiman juga punya basis barito putera mania (anggota DPR RI).
Begitu pula Acil Odah (istri Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor) tentu didukung pengalaman Paman Birin selama 10 tahun memimpin Kalsel. “Banyak karya dan juga sangat dikenal masyarakat, sehingga pengalaman beliau dapat mengangkat hadirnya Acil Odah, ” bebernya.
Sementara H Akhmad Rozanie Himawan Nugraha (Rozanie/H Zanie) merupakan politisi Partai NasDem Kalsel dan malang melintang di lembaga legislatif (DPRD Banjar dan DPRD Kalsel), tentu menjadi modal kuat untuk mengimbangi kekuatan H Muhidin-H Hasnur.
Untuk itu, harapnya, tinggal bagaimana membangunan citra positif ke depan saat kampanye dan peran media untuk pencitraan pasangan calon. “Jika ini tercapai dan terkelola dengan baik, maka masyarakat dapat mudah menentukan pilihannya, ” jelasnya.
Untuk diketahui, Muhidin-Hasnur didukung PAN, PKS, Demokrat, PSI, PKN, Buruh, Garuda, Perindo dan Ummat. Acil Odah – Rozanie/Haji Zanie didukung Golkar, NasDem, Gerindra, PDIP, PKB.
Kini KPU telah membuka pendaftaran Pilkada 2024 selama 3 hari (27-29 Agustus 2024). Diprediksi yang akan mendaftar ke KPU Kalsel yakni pasangan Cagub-Cawagub Acil Odah – Rozanie/H Zanie pada 28 Agustus 2024, dan pasangan Muhidin-Hasnur pada 29 Agustus 2024.
Editor : Afdiannoor