Program ‘Coklat-BB’ Untuk Pelayanan Maksimal Sekaligus Berantas Gaptek di Banjarmasin Barat

- Jurnalis

Sabtu, 2 November 2024 - 09:54 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelayanan Maksimal Sekaligus Berantas Gaptek (foto:istimewa)

Pelayanan Maksimal Sekaligus Berantas Gaptek (foto:istimewa)

BOMINDONESIA.COM, BANJARMASIN – Upaya meningkatkan pelayanan masyarakat di Kecamatan Banjarmasin Barat terus diterapkan. Salah satunya dengan inovasi ‘Coaching Clinic Kecamatan Banjarmasin Barat (Coklat-BB)’.

Inovasi yang dirilis Sekretaris Kecamatan Banjarmasin Barat, Haryanta SE ini bermaksud sebagai pemerataan intelektual di tengah berkembangnya teknologi informasi.

Era digitalisasi seperti sekarang ini tidak ada alasan gagap teknologi, apalagi dalam hal pelayanan masyarakat dan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik di Kecamatan Banjarmasin Barat sudah menggunakan teknologi informasi, yaitu aplikasi/website pelayanan.

Haryanta SE, Sekcam Banjarmasin Barat
Haryanta SE, Sekcam Banjarmasin Barat

“Aparatur kecamatan dan kelurahan harus bisa menguasai aplikasi/web pelayanan tersebut. Karenanya mereka perlu diberikan pelatihan dan bimbingan secara terus-menerus dan program ini sudah kita jalankan sejak September 2024 hingga sekarang,” ujar Haryanta, saat ditemui bomindonesia.com, Jumat (1/11/2024).

Baca Juga :  H Muhidin dan Istri Ikut Bagikan Kue di Expo Hari Jadi Tapin

Haryanta melanjutkan, pembentukan coaching clinic dan kegiatan coaching clinic merupakan salah satu upaya adanya peningkatan kompetensi aparatur kecamatan dan kelurahan dan di implementasikan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik yang menjadi tugas pokok dan fungsi dan uraian tugas nya masing-masing.

Rancangan aksi perubahan pada milstone/jangka pendek 2 (dua) bulan sebanyak 6 aplikasi/web pelayanan dan implementasinya terlaksana sebanyak 10 , yaitu presensi, tpp, sim@asn batuah, kayuh baimbai, kenangan, sipd ri, lpse pencatatan swakelola & non swakelola, e lapor, sumberdaya.

Sementara itu, Camat Banjarmasin Barat, Dr. Ibnu sabil, menyambut baik inovasi tersebut. Ia menilai bahwa program ‘Coklat-bb’ efektif dalam upaya memberikan pelatihan & bimbingan kepada aparatur kecamatan dan kelurahan agar mereka semakin profesional, kompeten untuk pelaksanaan tugas pokok dan fungsi serta uraian tugas mereka dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.

Baca Juga :  Anang Misran Kukuhkan Remon Bhima Persadha sebagai Ketua GEPAK Tabalong

“Ini inovasi luar biasa, program ini akan ada keberlanjutannya di tahun yang akan datang. Tentunya kegiatan ini mendukung program banjarmasin smart city dan sistem pemerintahan berbasis elektronik (spbe),” ujarnya.

Yesi Petikasari, (coachee/peserta) Kasi Pemerintahan & kesejahteraan sosial Kelurahan Pelambuan Kecamatan Banjarmasin Barat, mengucap syukur mendapatkan manfaat pelatihan program coaching clinic itu.

Karena selain bisa meningkatkan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, ia merasa dapat mudah mengembangkan diri dengan informasi teknologi. “Alhamdulillah saya merasakan manfaat nya setelah mengikuti coaching clinic, bertambahnya kemampuan bisa mempergunakan aplikasi/web yang menjadi tanggung jawab saya. Terlebih saya juga merangkap sebagai pptk,”. “Mudah-mudahan kedepannya tetap dilaksanakan coaching clinic,” ujarnya.

Editor : Hamdani

Berita Terkait

Pengangkatan CASN Ditunda, BKD Banjarmasin Maksimalkan ASN Yang Ada
Putri dari Dandenpom VI/2 Banjarmasin Mayor Cpm Adi Sugianto Berpulang ke Rahmatullah, PT TWM Kudus Sampaikan Duka Cita
Kendalikan Inflasi, Pasar Murah Kembali Digelar di Banjarmasin Tengah
Tak Ada Lagi TPS Samping Jalan, Banjarmasin Menuju Miliki Pengelolaan Sampah Terpadu
Mengapa Gaji Guru Honor Tak Cair, Ternyata Ada Prosedur Yang Harus Dilakukan
Bantuan Untuk ‘Langgar’ Program Serambi Surau PAM Bandarmasih Dinilai Bermanfaat
Bogor dan Bekasi Banjir, Menteri Nusron Akan Berkoordinasi dengan Pemda untuk Tertibkan Tata Ruang di Jabodetabek-Punjur
Pembiayaan Koperasi Desa Ditugasi Perbankan Himbara

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:33 WITA

Pengangkatan CASN Ditunda, BKD Banjarmasin Maksimalkan ASN Yang Ada

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:40 WITA

Putri dari Dandenpom VI/2 Banjarmasin Mayor Cpm Adi Sugianto Berpulang ke Rahmatullah, PT TWM Kudus Sampaikan Duka Cita

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:25 WITA

Kendalikan Inflasi, Pasar Murah Kembali Digelar di Banjarmasin Tengah

Rabu, 12 Maret 2025 - 06:36 WITA

Tak Ada Lagi TPS Samping Jalan, Banjarmasin Menuju Miliki Pengelolaan Sampah Terpadu

Selasa, 11 Maret 2025 - 19:26 WITA

Mengapa Gaji Guru Honor Tak Cair, Ternyata Ada Prosedur Yang Harus Dilakukan

Berita Terbaru

Banjarmasin Bungas

Pengangkatan CASN Ditunda, BKD Banjarmasin Maksimalkan ASN Yang Ada

Kamis, 13 Mar 2025 - 21:33 WITA

Banjarmasin Bungas

Kendalikan Inflasi, Pasar Murah Kembali Digelar di Banjarmasin Tengah

Kamis, 13 Mar 2025 - 13:25 WITA