UNUKASE dan SMKN 5 Banjarmasin Kolaborasi Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi Arsitektur

- Jurnalis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:26 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOMINDONESIA.COM, BANJARMASIN- Wujud pengabdian ke masyarakat. Studi Teknik Arsitektur Universitas Kalimantan Selatan (UNUKASE) jalankan program kampus mengajar di SMK Negeri 5 Banjarmasin mulai Rabu (12/2/2025)

Kolaborasi antara Unukase dan SMK Negeri 5 Banjarmasin ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan vokasi di bidang arsitektur, Rabu 12-02-2025

Selama tiga pekan di bulan Februari, dosen dan mahasiswa prodi Arsitektur Unukase akan bekerja sama dengan para guru di SMK Negeri 5 Banjarmasin untuk menyampaikan materi yang telah disusun bersama.

Mereka akan mengisi jam pelajaran di sekolah kejuruan tersebut, memberikan pemahaman lebih dalam kepada siswa tentang dunia arsitektur.

Kepala SMK Negeri 5 Banjarmasin, DR Drs. Syahrir MM, menyambut baik inisiatif ini dan memberikan apresiasi atas kedatangan tim dari Unukase.

“Kami sangat senang dan berterima kasih atas kehadiran tim dari Unukase. Kegiatan ini tentu akan memberikan manfaat besar bagi siswa-siswi kami, terutama dalam memperdalam pengetahuan dan keterampilan di bidang arsitektur,” ujar Syahrir.

Ia juga berharap kegiatan ini menjadi wadah untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan yang dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan institusi pendidikan.

Baca Juga :  Beredar Video Terduga Pencabulan Anak di Kelayan Banjarmasin "Diserang" Warga

Kegiatan “Kampus Mengajar” perdana dimulai pada hari ini, 12 Februari 2025, di Aula SMK Negeri 5 Banjarmasin. Pertemuan pertama ini melibatkan peserta dari kelas XII DPIB A dan XII DPIB B, dengan materi yang disampaikan oleh dosen prodi Arsitektur Unukase, Ar. Farah Hafizha, S.T., M.T., IAI.

Pada pertemuan pertama ini, Farah Hafizha memberikan materi tentang pengenalan dunia arsitektur, termasuk perencanaan site plan dalam perancangan arsitektur.

Farah Hafizha menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. “Kami berharap melalui kegiatan ini, para siswa dapat lebih memahami dan tertarik dengan bidang arsitektur. Kami juga ingin memberikan inspirasi dan motivasi kepada mereka untuk meraih cita-cita menjadi arsitek yang handal,” kata Farah.
Ar. Ade Surya Jaya Noor, S.T., M.T., IAI selaku Koordinator Program Studi Teknik Arsitektur Unukase menjelaskan bahwa kegiatan ini akan berlangsung selama tiga pekan, dengan materi yang berbeda setiap pertemuannya. “Materi yang akan disampaikan antara lain desain bangunan, teknik menggambar, serta pengenalan software arsitektur. Selain itu, mahasiswa Unukase juga akan berbagi pengalaman dan tips belajar di perguruan tinggi untuk memberikan gambaran tentang dunia perkuliahan di bidang arsitektur,” ujar Ade.
Beberapa dosen dan praktisi yang hadir dalam kegiatan ini antara lain Ar. M. Anshari, Ar. Fachriady Ismail, Annisa Yuniar, dan Nahla Rusiani.

Baca Juga :  Unukase Bahas Fenomena Bangunan Miring di Banjarmasin

Kerja sama antara UNUKASE dan SMK Negeri 5 Banjarmasin ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi institusi pendidikan lainnya. Kolaborasi ini diharapkan dapat menciptakan sinergi positif dalam meningkatkan kualitas pendidikan vokasi di Indonesia, khususnya di bidang arsitektur.

Tentang Unukase: Universitas Kalimantan Selatan (Unukase) adalah salah satu perguruan tinggi swasta di Kalimantan Selatan, yang memiliki berbagai fakultas dan program studi, termasuk Teknik Arsitektur, yang berkomitmen untuk menghasilkan lulusan yang kompeten dan berdaya saing di bidang arsitektur berkelanjutan.

Tentang SMKN 5 Banjarmasin:
SMKN 5 Banjarmasin adalah sekolah menengah kejuruan (SMK) yang memiliki program keahlian di bidang desain dan konstruksi bangunan. SMKN 5 Banjarmasin berkomitmen untuk memberikan pendidikan vokasi berkualitas, sehingga siswanya siap bekerja dan berwirausaha setelah lulus.

Editor : Hamdani

Berita Terkait

Pastikan Distribusi Leding Berjalan Lancar Selama Hari Raya, Ini Kata Dirut PAM Bandarmasih?
Pertahankan Akreditasi A dari BAN-PT, ULM Perkuat Posisinya di Indonesia
Fauzan Ramon Gelar Buka Puasa Bersama di Kantor YLKI Kalsel, Ajang Silaturahmi Pengacara dan Pensiunan Pengadilan
Pelatihan Mubaligh Muhammadiyah untuk Tingkatkan Dakwah Berkemajuan
Menjelang Hari Raya Penumpang Kapal Laut di Tri Sakti Naik Seribu Persen, Camat Barat Memonitoring
Manfaatkan Lahan Yang Ada Untuk Pertanian dan Ketahanan Pangan
Pelaku Usaha Wajib Lapor LKPM, Kalau Tidak Izin Usaha Terancam Dicabut
Maksimalkan Fungsi PDU Tangani Sampah Banjarmasin

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 07:37 WITA

Pastikan Distribusi Leding Berjalan Lancar Selama Hari Raya, Ini Kata Dirut PAM Bandarmasih?

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:01 WITA

Pertahankan Akreditasi A dari BAN-PT, ULM Perkuat Posisinya di Indonesia

Rabu, 26 Maret 2025 - 00:49 WITA

Fauzan Ramon Gelar Buka Puasa Bersama di Kantor YLKI Kalsel, Ajang Silaturahmi Pengacara dan Pensiunan Pengadilan

Selasa, 25 Maret 2025 - 17:05 WITA

Pelatihan Mubaligh Muhammadiyah untuk Tingkatkan Dakwah Berkemajuan

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:13 WITA

Menjelang Hari Raya Penumpang Kapal Laut di Tri Sakti Naik Seribu Persen, Camat Barat Memonitoring

Berita Terbaru