Irak Surati PBB, Protes Wilayah Udaranya Dipakai Israel Serang Iran

- Jurnalis

Rabu, 30 Oktober 2024 - 12:33 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) (Foto Istimewa)

Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) (Foto Istimewa)

BOMINDONESIA.COM, NEW YORK— Irak melayangkan surat berisi protes ke Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), usai wilayah udara mereka diduga digunakan Israel untuk menyerang Iran.

Juru bicara pemerintah Irak, Bassim Alawadi, mengatakan surat itu ditujukan ke Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres dan Dewan Keamanan.

Surat itu mengutuk] pelanggaran terang-terangan entitas Zionis terhadap wilayah udara dan kedaulatan Irak dengan menggunakan wilayah udara Irak untuk melakukan serangan terhadap Republik Islam Iran pada tanggal 26 Oktober,” kata Alawadi pada Senin (28/10/2024), dikutip English Al Arabiya.

Baca Juga :  ASN Diajak Gunakan Alat Pembayaran Elektronik

Dia juga mengatakan Kementerian Luar Negeri Irak akan menyampaikan “pelanggaran itu” dalam pembicaraan dengan Amerika Serikat. Protes Irak muncul usai Israel melancarkan serangan ke Iran pada akhir pekan lalu.

Serangan Israel menyasar infrastruktur rudal, gudang senjata, hingga sistem pertahanan udara di Ilam, Khuzestan, dan Teheran. Serangan itu merupakan balasan Israel usai Iran meluncurkan rudal ke negeri Zionis pada awal Oktober.

Baca Juga :  BREAKING NEWS ! ICC Keluarkan Surat Penangkapan untuk Netanyahu dan Gallant atas Dugaan Kejahatan Perang

Iran tak begitu saja meluncurkan rudal tanpa alasan. Mereka menyebut serangan ini sebagai balasan usai Israel membunuh pemimpin Hizbullah Hassan Nasrallah, pemimpin Hamas Ismail Haniyeh, dan komandan militer Iran.

Editor : Mercurius

Berita Terkait

Timnas Indonesia Tumbangkan Bahrain 1-0, Gol Tunggal Ole Romeny Bawa Garuda Berjaya!
Langkah Berani Banjarmasin Atasi Krisis Sampah
TPS3R dan Bank Sampah Mampu Kurangi 28% Sampah di Banjarmasin
Kantor Tempo Kembali Diteror, Kali Ini Paket Isi 6 Bangkai Tikus
Pemimpin Hamas Tewas Diserang Rudal Israel saat Lagi Shalat
Ratu Sampah Wilda Yanti Turun Tangan Atasi Darurat Sampah Banjarmasin
Peringatan Perjalanan bagi Warganya yang Bepergian ke Amerika Serikat
Serap Aspirasi Pelajar Asal Banjarmasin di Jogja, Ini Kata Wali Kota Yamin?

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 13:14 WITA

Langkah Berani Banjarmasin Atasi Krisis Sampah

Senin, 24 Maret 2025 - 05:05 WITA

TPS3R dan Bank Sampah Mampu Kurangi 28% Sampah di Banjarmasin

Senin, 24 Maret 2025 - 02:11 WITA

Kantor Tempo Kembali Diteror, Kali Ini Paket Isi 6 Bangkai Tikus

Senin, 24 Maret 2025 - 01:56 WITA

Pemimpin Hamas Tewas Diserang Rudal Israel saat Lagi Shalat

Senin, 24 Maret 2025 - 01:06 WITA

Ratu Sampah Wilda Yanti Turun Tangan Atasi Darurat Sampah Banjarmasin

Berita Terbaru